Al-Quran 1
Seorang kyai bertanya kepadaku tentang arti langit,
kujawab
pertama, maaf saya baru berniat terapi blm sempat mengkaji keseluruhan arti langit
kedua, segera kucari kata langit tunggal dan jamak via maktabasy syamilah
kudapatkan
ada 2 سماء langit tunggal tanpa alif lam
ada 107. السماء langit tunggal
ada 5 سماوات langit jamak tanpa lam ta'rif
ada 180 السماوات langit jamak
dan aku belum mengkaji lebih lanjut
1 Ramadhan 1440
Al-Quran 2
Kata langit tanpa lam ta'rif pertama ada di surat Hud ayat 44.
Hud (هود) / 11:44
وَ قِیۡلَ یٰۤاَرۡضُ ابۡلَعِیۡ مَآءَکِ وَ یٰسَمَآءُ اَقۡلِعِیۡ وَ غِیۡضَ الۡمَآءُ وَ قُضِیَ الۡاَمۡرُ وَ اسۡتَوَتۡ عَلَی الۡجُوۡدِیِّ وَ قِیۡلَ بُعۡدًا لِّلۡقَوۡمِ الظّٰلِمِیۡنَ
Dan difirmankan: "Hai bumi telanlah airmu, dan hai langit (hujan) berhentilah," dan airpun disurutkan, perintahpun diselesaikan dan bahtera itupun berlabuh di atas bukit Judi, dan dikatakan: "Binasalah orangg yang zalim".
وَقِيلَ dan difirmankan - يَاأَرْضُ wahai bumi -
ابْلَعِي telanlah -
مَاءَكِ airmu -
وَيَاسَمَاءُ wahai langit -
أَقْلِعِي berhentilah -
وَغِيضَ dan disurutkan - الْمَاءُ air -
وَقُضِيَ dan diselesaikan - الْأَمْرُ urusan/perintah - وَاسْتَوَتْ dan berlabuh - عَلَى diatas -
الْجُودِيِّ bukit Judi -
وَقِيلَ dan dikatakan -
بُعْدًا jauh/binasalah - لِلْقَوْمِ bagi kaum -
الظَّالِمِينَ orangg yang dzalim -
Ayat ini merupakan rentetan kisah dari nabi Nuh as yg diperintah membuat kapal, QS 11:37 maka nabi Nuh as pun membuat kapal, dan umat serta pembesarnya mengejek nabi Nuh as, QS 11:38-39
Hingga saat pembuatan kapal selesai, Nabi Nuh as diperintah untuk mengangkut hewann secara berpasangan, QS 11:40 dan nabi Nuh as memerintah pengikutnya untuk naik ke kapal dan berdoa
بِسۡمِ اللّٰہِ مَجۡؔرٖىہَا وَ مُرۡسٰىہَا ؕ اِنَّ رَبِّیۡ لَغَفُوۡرٌ رَّحِیۡمٌ
QS 11:41
Hujan turun, mata air memancar dan kapal pun mulai berjalan. gelombang membesar bagai gunung, bak tsunami. Sisi kemanusiaan nabi Nuh as muncul,tak tega melihat sang anak yg terombang ambing di air yg terus membumbung dan memanggilnya, QS 11:42 tetapi sang anak terus membangkang dan menolak ajakan sang ayah dan akhirnya tenggelam 11:43
Di QS 11:44 ini digambarkan akhir episode banjir besar, bumi diperintah untuk menelan airnya, air meresap masuk bumi dan langit diperintah berhenti menurunkan air. Jadi dlm konteks ini langit adalah awan yang berada sekian puluh sampai sekian ratus meter di atas kita.
2 Ramadhan 1440
7 Mei 2019
Al-Quran 3
Kata langit definit (dg lam ta'rif) tunggal dengan makna tempat jauh di galaksi luar Bimasakti.
Ar-Rahman (الرحمن) / 55:37
فَاِذَا انۡشَقَّتِ السَّمَآءُ فَکَانَتۡ وَرۡدَۃً کَالدِّہَانِ
Maka jika langit telah terbelah dan menjadi merah mawar seperti (kilapan) minyak.
فَإِذَا maka ketika -
انْشَقَّتِ terbelah -
السَّمَاءُ langit -
فَكَانَتْ lalu adalah/menjadi ia -
وَرْدَةً mawar merah -
كَالدِّهَانِ seperti minyak -
Langit pecah seperti mawar (merah) yang berkilau, dan kilauan itu adalah ledakan bintang atau Supernova. Bintang yang tiba waktu ajalnya, meledak dan memancarkan cahaya yang jauh lebih kuat dari cahaya asalnya.
Supernova paling terang setelah Supernova 1604 adalah Supernova yg teramati 24 Februari 1987 dan disebut SN1987A. Supernova ini berasal dari bintang yang berjarak sekitar 168.000 tahun cahaya (tc) tepatnya di galaksi tetangga terdekat yakni galaksi Awan Magellan Besar, Large Magellanic Cloud yang pusatnya berjarak 200.000 tc dari kita.
Anggap jarak bintang yg meledak SN1987A adalah akurat 168.000 tc maka bintang tersebut telah meledak 166.013 tahun silam ...
Bintang meledak, Supernova dan mati ini disebut al-Quran sebagai bintang yg dihapus
Al-Mursalat (المرسلات) / 77:8
فَاِذَا النُّجُوۡمُ طُمِسَتۡ ۙ
Maka bila bintang telah dihapus,
فَإِذَا maka bila -
النُّجُومُ bintangg -
طُمِسَتْ dihapusn -
Inilah makna lain langit, tempat yg jaraknya 168.000 tc atau 1.589.414.400.000.000.000 km (atau 1,6 juta trilyun km) dari bumi.
3 Ramadhan 1440
8 Mei 2019
Al-Quran 4
Masih arti tentang langit sebagai ruang di atas kita. Simak ayat berikut:
An-Nahl (النحل) / 16:79
اَلَمۡ یَرَوۡا اِلَی الطَّیۡرِ مُسَخَّرٰتٍ فِیۡ جَوِّ السَّمَآءِ ؕ مَا یُمۡسِکُہُنَّ اِلَّا اللّٰہُ ؕ اِنَّ فِیۡ ذٰلِکَ لَاٰیٰتٍ لِّقَوۡمٍ یُّؤۡمِنُوۡنَ
Tidakkah mereka memperhatikan burung yang dimudahkan terbang diangkasa bebas. Tidak ada yang menahannya selain Allah. Sesungguhnya pada yang demikian itu benarr terdapat tandaa (kebesaran Tuhan) bagi orangg yang beriman.
أَلَمْ tidaklah -
يَرَوْا mereka memperhatikan -
إِلَى kepada -
الطَّيْرِ burung -
مُسَخَّرَاتٍ ditundukkan/dimudahkan -
فِي di -
جَوِّ awan -
السَّمَاءِ langit -
مَا tidak ada -
يُمْسِكُهُنَّ menahannya -
إِلَّا melainkan -
اللَّهُ Allah -
إِنَّ sesungguhnya -
فِي pada -
ذَلِكَ demikian -
لَءَايَاتٍ sungguh tanda-tanda -
لِقَوْمٍ bagi kaum -
يُؤْمِنُونَ mereka beriman -
Burungg terbang di udara, awannya langit جو السماء. Tempat burungg terbang ini disebut (bagian dari) langit. Seberapa tinggi burungg ini terbang umumnya kita dapat melihatnya dengan jelas. Beberapa puluh atau beberapa ratus di atas bumi.
Hal lain yang menarik adalah pernyataan "tidak ada yg menahan selain Allah. Sungguh yg demikian itu terdapat tandaa bagi kaum yg beriman".
Adalah Ibnu Sina yg menjadikan burung terbang sebagai hujjah atau dalil atau argumen tentang keberadaan jiwa. Ibnu Sina merujuk pada konsep gerak Aristoteles, gerak spontan dan gerak terpaksa.
Buah mangga akan jatuh dari pohon jika tangkai penahannya putus, itulah gerak spontan.
Batu kecil akan bergerak melesat ke atas menyasar buah mangga di pohon jika dilempar seseorang. Inilah gerak terpaksa, batu dilempar.
Seekor burung tidak ditahan oleh apa pun yang tampak, tidak jatuh.
Seekor burung dapat melayang bebas di udara tanpa ada seseorang yang melemparnya ke atas. Gerak spontan dan gerak terpaksa bagi obyek alamiah tidak berlaku, itulah bukti adanya jiwa pada seekor burung.
Burungg ini terbang di
جو السماء
mudhaf-mudhaf ilaihi udara, ruang atau awan nya langit. Singkat kata tempat burung terbang itu disebut jawwis sama', bagian dari langit.
4 Ramadhan 1440
9 Mei 2019
**trensains**
**pesantren sains"*
Telah berdiri di dukuh Dawe, Sambungmacan Sragen di atas 1,67 ha lahan dari rencana 4 ha, shg msh kurang 2,33ha. Bagi ibu bapak sdt/i yg berkenan wakaf pembebasan lahan dan pembangunan 1m2 Rp 300.000,- bisa dikirim ke Rek BSM a.n Agus Purwanto No. 7087816332
Setelah transfer mohon infokan kpd saya via no wa 084648882554
Tidak ada komentar:
Posting Komentar